Minggu, 26 Mei 2019

6 TIPS BELAJAR ALA RUANGGURU ANTI GAGAL


Hai guys! Mimin super cantik kembali lagi dari kahyangan dengan sejuta tips buat kamu. Gak deng, mimin abis khayal aja, seumpama nanti bisa keterima di kampus impian pastilah rasanya seperti surga dunia ditambah pabila dikelilingi kakak tingkat atau kating yang manis bak pangeran berkuda putih, hehehe.





Back to the kenyataan, bahwasannya untuk mencapai salah satu cita-cita itu #uhuk, diperlukan usaha sangat keras guys, jangan cuma menghayal aja kaya mimin ya, kamu harus belajar dengan giat demi meminang pangeran pujaan hati.. eh kampus impian maksudnya, KAMPUS, hehe. Untuk itu mimin ajak kamu memaksimalkan Ruangguru yang kamu punya dengan tips berikut! Yuk di intip yaaa…


1. Rencana Belajar


Ini sangat penting, belajar yang baik bukan belajar yang dilakukan selama mungkin tetapi serutin mungkin setiap harinya. Tak apa bila kamu merasa mampu hanya belajar kurang dari tiga jam perhari, tinggal kamu mengelola sehari itu ingin belajar apa? Bab apa? Hingga bisa kamu mengerucutkannya menjadi materi apa yang harus kamu pelajari.


Di atas merupakan salah satu contoh rencana studi yang mimin punya ketika bersiap menghadapi ujian, karna mimin suka Bahasa Inggris maka hari Selasa mimin mulai dengan pelajaran Bahasa Inggris. Minggu pertama mimin memfokuskan pada tenses di hari itu. Minggu berikutnya mimin menaikkan level kesulitan belajar pada bab selanjutnya. Kamu dapat menyesuaikan sesuai dengan keinginan hati kamu, apabila kamu suka matematika kamu dapat menaruh matematika di hari senin atau selasa, tujuannya ialah kamu memiliki awal minggu yang semangat untuk belajar.


2. Gunakan Konsep Belajar sambil Bermain


Loh kok bisa? Bisa dong, apalagi jika kamu berlangganan di Ruangguru, terdapat fitur Ruangbelajar yang berisikan ribuan video beranimasi. Jadi pembelajaran tidak terkesan ‘membosankan’. 



Selain fitur Daily Challenge berisikan kuis berhadiah pulsa setiap hari, juga terdapat fitur baru yaitu ‘Live Quiz’ dengan hadiah pulsa total hingga 3 JUTA RUPIAH! Wow! Caranya gampang banget lhoo, cukup tonton acara Ruangguru Speasial Ramadhan Edisi THR pukul 11.00 WIB atau 14.00 WIB. Lalu buka aplikasi Ruangguru, klik ikon atau pop up Live Quiz lalu ikuti kuisnya. Kamu bisa mengikuti fitur-fitur tersebut disela-sela waktu saat belajar atau saat istirahat sekolah bersama teman-teman hehe.





Selain menguji kepintaran siapa tau berhadiah kan hehehe, apalagi konsep belajar sambil bermain ini meminimalisir terjadinya rasa bosan dan hilang gairah belajar yang kerap hinggap di benak para remaja. Dimana lagi belajar sambil refresh kan? Ya Cuma di Ruangguru.

3. Teratur Menguji Kemampuan Hasil Belajar


Dalam usaha pencapaian suatu hal dibutuhkan monitoring lho atau istilahnya adalah bentuk kepengawasan kamu terhadap hasil dan kemampuan yang kamu miliki sekarang. Maka dari itu mimin menyarankan setelah kamu mempelajari materi sesuai jadwal sub-bab permingguan, penting juga bagi kamu untuk menyusun jadwal pelatihan soal UTS, UAS, atau UTBK. Berbagai macam cara juga bisa kamu pilih untuk mengawasi hasil belajar kamu, di antaranya mengikuti Try Out Offline atau Online, pelatihan soal mandiri, hingga berdiskusi dalam grup belajar. Hasil Try Out mampu memberikan gambaran sejauh mana kamu dapat menjawab soal-soal dan memanajemen waktu pengerjaan. Diskusi dalam grup belajar memberikan kamu kesempatan untuk menyuarakan pendapat dan mengetahui sedalam mana kamu menguasai materi belajar.



Kamu bisa menjadwalkan Try Out satu bulan sekali atau setiap satu bab materi habis kamu pelajari, sesuaikan dengan kemampuan biaya, waktu dan tenaga yang dapat kamu berikan. Untungnya Ruangguru menyediakan Try Out online yang bisa kamu akses kapan saja, dimana saja. Jangan berkecil hati apabila hasilnya kurang memuaskan, kamu bisa mengoreksi berbagai kekurangan dan kesalahan kamu dalam menjawab soal agar lebih percaya diri di Try Out berikutnya. Semangat!

4. Ketahui Kekurangan Kamu


Kekurangan disini bukan berarti kekurangan kamu dalam mencintai dia bukan loh yaa. Kekurangan disini adalah kekurangan kamu dalam hal belajar seperti  tidak dapat memahami pelajaran dengan cepat, sulit mengerjakan soal yang bersifat penjabaran dsb. Seorang pejuang dalam belajar khususnya calon penghuni PTN laksana perang di siang hari. Dalam berperang kita harus mengenali kelemahan musuh-musuh kita, jangan salah paham meski teman-teman kamu adalah saingan kamu dalam mengejar PTN, sejatinya musuh itu sendiri adalah diri kamu.



Namun faktanya kita sulit memahami dimana kelemahan dan kekurangan kita dalam belajar, untungnya Ruangguru memiliki fitur Rekomendasi Belajar dengan fitur ini Ruangguru akan menganalisis dan mencari tahu kebiasaan belajar kamu. Cara kerjanya setelah kamu mengerjakan bank soal fitur ini akan menganalisis dari jawaban yang kamu berikan setelah itu memberikan rekomendasi materi mana yang harus kamu pelajari lebih lanjut. Canggih bukan?

5. Motivasi Diri Itu Penting


Ingat! Setiap orang dalam mengerjakan sesuatu dalam hidupnya selaras dengan motivasi yang dimilikinya. Untuk itu penting untuk selalu memupuk motivasi yang kamu punya. Jangan sampai karena lelahnya belajar, kesulitan dalam memahami materi, hingga kurangnya dorongan dari sekitar membuat motivasi kamu berangsur-angsur berkurang.



Di Ruangguru terdapat fitur RG Inspire, yaitu fitur berisikan video-video animasi tentang pendalaman psikis yang kamu miliki, seperti motivasi, mencari jadi diri, cara mengetahui minat dan bakat dan mengenali kekurangan dan kelebihan yang ada dalam diri kita secara psikologis. Jangan meremehkan sesi motivasi ini lho yaa, kamu gak mau kan tiba-tiba gak semangat belajar akibat motivasi menurun? Hilang deh angan-angan ketemu pangeran eh kampus impian. Hiii seram…


6. Berdoa dan Jadwalkan Waktu Istirahat

  Mimin kasih bonus nih satu lagi, dengan berdoa teratur menjadi kan mental kamu lebih sehat dan kuat. Tak lupa diiringi ibadah ya, agar kamu semakin tenang ketika waktu ujian tiba. Jangan lupa olahraga teratur juga bagus agar tubuh kamu selalu fit dalam menjalani aktifitas belajar. Kamu juga diharuskan untuk memiliki waktu istirahat dalam seminggu, semisal hari Minggu adalah hari kamu bebas beristirahat atau melakukan apa saja tanpa jadwal belajar, bisa diatur sesuai kebutuhan kamu.

  Nah, segitu dulu tips yang bisa mimin berikan demi pembaca tercinta hehe, Oh iya khusus hari ini ada hadiah special buat kamu dari Dilan eh Ruangguru yaitu diskon perpanjang langganan dan harga khusus berlangganan Ruangguru.




Caranya gimana?
Yuk Ikuti cara di bawah ini ya..






Haduh udah murah makin murah, yuk tunggu apalagi! Daftar DI SINI!!
Semangat pejuang belajar!

Sabtu, 18 Mei 2019

REVIEW RUANGGURU BIMBEL ONLINE PILIHAN IQBAL RAMADHAN | BENERAN HEMAT?

Hai guys! Saat ini musim-musimnya penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi. Banyak anak-anak yang belajar sangat ekstra demi meminang PTN impian. Mungkin juga banyak anak yang memiliki keinginan belajar persiapan UTBK yang kuat tetapi terhambat masalah biaya dan bingung untuk memulai belajar. Ketika kegalauan itu mendera, cielah.. Mimin menemukan Ruangguru, mimin kepo kenapa banyak teman-teman yang pakai di smartphone mereka. Jadilah mimin mencoba, ibarat pepatah dari mata turun ke hati. Mimin jadi cinta banget sama bimbel online ini. Penasaran? Yuk kepoin sampai akhir! 

Psst! Ada hadiah diskon untuk kamu yang mau mencoba daftar dan berlangganan hehe :D


1. Interface yang Memukau


Dari awal install aplikasi Ruangguru, mimin awalnya gak ekspetasi sebagus ini. Paling biasa aja kaya bimbel online lain atau bimbel di youtube gitu. Eh taunya malah cinta banget, interfacenya gak ngebosenin, gak monoton, dan enak dipandang.




 Dihiasi warna background biru yang soft banget ditambah segala penempatan fitur yang pas dengan icon yang kece enak banget buat dilihat. Bagus kan? Tiap mandang adem gitu rasanya kaya mandangin doi #eh

2. Ruangbelajar dengan Segudang Fitur Kece






Nah setelah masuk ke dalam aplikasi kita dihadirkan main leadnya yaitu Ruangbelajar, nah doi ini adalah tempat yang diberikan kepada kamu untuk belajar mandiri online dengan segudang subfitur yang disediakan seperti video belajar online, rangkuman belajar, dan ribuan soal-soal. Setelah kamu mendaftar dan berlangganan kamu dapat memilih paket untuk SMP, SMA, atau untuk belajar SBMPTN/UTBK bahkan STAN yang telah disesuaikan dengan kurikulum yang berlaku saat ini. Mimin memilih paket untuk belajar SBMPTN/UTBK, di sini dihadirkan soal-soal prediksi UTBK 2019 dan pembahasannya, soal matematika, biologi, fisika, kimia dll, dalam mengerjakan soal-soal kamu akan diberikan waktu seperti halnya dalam UTBK sehingga kamu terbiasa memanage waktu dalam mengerjakan soal UTBK nanti.

Satu hal menarik adalah subfitur RG Inspire, yaitu fitur yang menghadirkan sesi motivasi, pengenalan diri dan bakat, hingga pencarian arti hidup kamu yang mimin sendiri jarang sekali temui di bimbel online mau pun konvensional yang lain.




Oh iya, ada subfitur Rapor! Di sini kamu akan diberi tahu pencapaian misi apa saja yang sudah kamu lakukan, dan sejauh mana kamu berhasil mengerjakan soal-soal.



3. Ribuan Video Belajar Online dan Offline

Bimbel online harus selalu online dong? Kuota besar? Terus gimana kalau pas kanker? Kantong kering maksud mimin hehe. Tenang aja! Di Ruangbelajar kamu bisa mendownload video-video belajar untuk ditonton saat kanker hehe. Kalau mau lebih irit kamu bisa tuh belajar diperpustakaan umum atau sekolah yang menyediakan fasilitas wi-fi, tempat yang tenang seperti perpustakaan akan membantu kamu berkonsentrasi.

4. Puluhan Ribu Tutor Siap Mendampingi

Ruangguru juga menyiapkan puluhan ribu tutor yang tersebar di berbagai kota yang siap mendapingi kamu. Kamu juga bisa menghubungi tutor via online di fitur Ruanglesonline atau kalau kamu ingin memiliki guru privat yang siap mengajar ke rumah bisa dicari di fitur Ruangles. Ingin bahas seputar soal dan dunia PTN dengan teman-teman? Kamu bisa masuk ke fitur digitalbootcamp, grup belajar online dengan Kakak tutor yang selalu standby dan perhatian. 

5. Hemat Waktu, Uang dan Tenaga

Niat hati ingin menggapai cita-cita tetapi tidak ingin membebani orangtua dengan les konvensional yang mahal. Jangan sedih! Ruangguru menyediakan berbagai paket bimbel online dari 300.000 rupiah hingga 1 jt, tersedia paket berlangganan satu bulan hingga dua tahun. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan dan budget yang kamu punya. Pastinya lebih hemat waktu, uang dan tenaga. Pernah dulu, sekali mimin les konvensional, karena rumah mimin yang ada dipedesaan harus berangkat menggunakan kendaraan untuk pergi les yang hanya 3 jam saja. Tidak efisien bukan? Sepulang les konvensional mimin jadi lelah, waktu yang dibutuhkan dalam perjalanan juga lumayan, dan uang sisa jajan sekolah habis begitu saja untuk ongkos perjalanan. Huhuhu..



6. Try Out Online Gratis

Biasanya enam bulan sebelum UTBK dimulai gencar sekali event-event try out dalam skala nasional, baik yang diadakan oleh instansi maupun ikatan mahasiswa. Nah yang menarik dari try out ini adalah hasil nilai kamu akan diperingkatkan seluruh Indonesia dan dinyatakan lulus atau tidaknya. Ibaratkan pemilu, try out hadir sebagai quick count presentase keberhasilan kamu masuk. Kendala bagi mimin adalah try out biasanya hanya diadakan di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Semarang, sehingga mengharuskan mimin pergi-pergian cukup jauh dalam satu hari. Biasanya try out skala nasional seperti ini akan memakan biaya 35.000 rupiah hingga 75.000 rupiah. Bayangkan berapa banyak uang, tenaga dan waktu yang akan terbuang jika kita ingin mengikuti maksimal 5x try out? Tentu sangat besaar.. Mimin tidak menyarankan kamu untuk tidak ikut try out seperti ini lhoo, bagus kok sekali-kali jalan ke luar kota sambil belajar. Yang menjadi menarik bagi mimin ialah Ruangguru menyediakan fitur Try Out Online bisa dikerjakan dimana saja dan hasil nilai kamu akan diperingkatkan. Poin plus-plusnya bagi mimin adalah GRATIS. hehehe..

7. Fitur Roboguru dan Challange Berhadiah




Tahu gak apa yang bikin Ruangguru ini jadi w.o.w? Fitur-fiturnya ituloh mencengangkan #lebayhehe, eh tapi ini serius lho! Salah satunya ada fitur Roboguru yang bisa menjawab soal-soal sulitmu hanya dengan click pada tombol kamera. Kita suka kan kalau bimbel atau les dimana gitu, dapet buku-buku bank soal UTBK, terus kita isi semaksimal mungkin dan paling sebel menemukan soal yang tidak bisa dijawab meski sudah bertapa 40 hari di Gunung #eh. Mau tahu jawabannya kadang harus nanya tutor di tempat bimbel, ribet dan kadang malu-malu kuching juga nanyanya. Akhirnya jawaban soal itu hanya menjadi misteri dan bikin kita malas belajar! Huhu. Di ruangbelajar kamu gak perlu khawatir. Foto soalnya, pastikan kamera kamu tidak blur dan minim cahaya. Kemudian... Bum!
Soal kamu telah terjawab sepaket dengan penjelasannya. Selain itu disediakan fitur Daily Challange berhadiah pulsa setiap hari untuk kamu pelajar setingkat SMP dan SMA!
Soal-soal yang diujikan diberikan waktu dan kamu harus menjawab dengan benar. Bagi kamu yang ingin menghemat uang bulanan untuk pulsa dan kuota, main challange ini pasti jadi kegemaran kamu kaya mimin. 


Nah itulah sedikit fitur yang mimin review dari Ruangbelajar dan fitur lain yang ada di aplikasi Ruangguru, kalau kamu mau kepo ada fitur menarik apa saja yang ada, cobain download di google play/apps store dan install aplikasinya lalu daftarkan diri kamu.






Setelah menginstall kamu bisa kepoin sepuasnya aplikasi Ruangguru  Oh iya jangan lupa masukkan kode referall: YANISLIJ08UBCJ2K dari mimin untuk potongan berlangganan sebanyak 40%! Wow udah murah diskon pula. Hehehe. Menggapai impian itu sulit, kita harus tetap semangat dan pantang menyerah. Bye-bye!